Bimakuru.com – Tahun 2016 ini Blackberry dikabarkan akan merilis smartphone Android. Dalam artikel sebelumnya, John Chen selaku CEO Blackberry mengungkapkan bahwa setidaknya akan ada satu ponsel berbasis Android yang akan dirilis tahun ini.
Dari sumber lain mengatakan bahwa perusahaan asal Kanada ini malah berencana untuk meluncurkan dua smartphone baru di 2016. Dan keduanya akan menggunakan sistem operasi buatan Google. Hal ini telah dikonfirmasi oleh John Chen, CEO BlackBerry dalam wawancara dengan CNET dalam pameran CES 2016.
Chen mengkonfirmasi kabar ini setelah muncul berita bahwa beberapa operator di AS akan mulai menjual BlackBerry Priv, smartphone Android pertama dari BlackBerry.
Kabar ini adalah kabar baik sekaligus kabar buruk untuk para fans setia BlackBerry. Di satu sisi, BlackBerry akan tetap bermain di industri smartphone. Di sisi lain, mereka akan berhenti meluncurkan smartphone berbasis BB OS. Sementara itu, bagi para fans Android, keputusan BlackBerry ini berarti, mereka akan memiliki satu opsi baru saat hendak memilih smartphone. Dan persaingan dalam produksi ponsel berbasis Android akan semakin ketat dengan keikutsertaan dari Blackberry ini.
Sayangnya, Chen menolak untuk memberitahu detail mengenai waktu peluncuran kedua ponsel dari BlackBerry tersebut.
Dalam wawancara ini, Chen juga sedikit membocorkan tentang tingkat penjualan Priv. Saat ini, Priv telah beredar di pasar selama kurang lebih 2 bulan. “Sejauh ini, penjualan cukup baik. Saya cukup optimis,” kata Chen.
Dalam beberapa kuartal ke depan, BlackBerry berencana untuk menjual Priv, yang saat ini dihargai USD699 ke 31 negara lain. Chen juga menyebutkan, nantinya, tidak tertutup kemungkinan harga Priv akan turun. Chen berharap, Priv akan dapat mengangkat reputasi BlackBerry sebagai perusahaan pembuat smartphone sehingga BlackBerry akan kembali membuat smartphone berbasis BB10.
Tinggalkan Balasan